Senin, 24 Januari 2011

Batavia Union Bakal Perluas Kantong Suporternya

 

 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kekalahan tim kontestan Liga Primer Indonesia (LPI) Batavia Union FC saat bersua dengan Ksatria XI Solo FC, Sabtu (22/1/2011) kemarin dikarenakan absennya pemain asing multi fungsi Leonardo.

Asisten pelatih Batavia yang juga penterjemah Pelatih Kepala Batavia Roberto Bianchi, Wanderley mengatakan Leonard memang pemain yang selalu masuk kedalam skema permainan Roberto Bianchi.

"Leonardo kini sudah mulai sembuh. Kami berharap dia bisa main saat kami bertemu dengan Persema, Sabtu (29/1) nanti," ungkap Wanderley.

Leonardo merupakan pemain multi fungsi. Dia bisa beperan sebagai gelandang bertahan, gelandang serang, dan wing bek. Kendati Batavia mendominasi serangan saat melawan Solo FC, pemain asal Argentina itu bisa lebih tenang saat bertemu dengan peluang matang.

"Tapi itu bukan alasan, kita akan evaluasi semua permainan di pertandingan saat melawan Solo. Setiap pertandingan skema permainan kami pasti berubah, yang terpenting saat ini adalah bagaimana kita bisa melakukan pertandingan untuk pertandingan selanjutnya," ujar Roberto Bianchi arsitek Batavia .

Sementara itu, Batavia Union, Selasa (25/1/2011) akan memperkenalkan skuadnya kepada khalayak. Melalui pertemuan dengan media, tim yang sebelumnya merupakan skuad Persitara Jakarta Utara itu akan lebih memperluas lagi target suporternya. Setelah banyak memiliki pendukung di kantong pendukung di daerah Jakarta Utara, jajaran manajemen Batavia bakal memperluas target supporter selama kiprahnya di LPI.

"Dari Utara Menuju Indonesia. Kami ingin seluruh Indonesia bisa menjadi pendukung Batavia, semua paket acaranya kami serahkan ke event organizer, kemasannya kita lihat saja besok (hari ini,Red). Tentunya kami mengharapkan semua undangan untuk hadir," ungkap CeO Batavia Union Yon Moeis.

Batavia rencananya akan berkandang di Gelanggang Mahasiswa Soemantri Brojonegoro (GMSB). Somenatri Brojonegoro merupakan stadion yang terletak di daerah Kuningan, Jakarta. GMSB merupakan mantan kandang tim Persitara Jakarta Utara sebelum terdegradasi ke Divisi Utama musim lalu.

Yon Moeis memastikan, kandang Batavia sesungguhnya di kompetisi yang digagas oleh pengusaha Arifin Panigoro itu adalah Stadion Kamal Muara, Jakarta Utara.

"Urusan administrasi pengembang Stadion Kamal Muara dengan pihak Pemprov DKI sudah rampung. Kamal akan segera diperbaiki dan akan menjadi kandang kami," tutur Yon Moeis.

Batavia Union dan Jakarta FC 1928 dua peserta LPI asal Jakarta. (oro)

 

                                                   http://www.tribunnews.com/2011/01/24/batavia-union-bakal-perluas-kantong-suporternya